5 Cara Meningkatkan Peringkat Video YouTube di Mesin Pencari

YouTube jadi mesin pencari kedua setelah Google, memiliki 92 milyar halaman view tiap bulan yang juga memberi traffic besar ke situs web dan blog, dan sekitar 35 jam video diunggah tiap menitnya. YouTube juga memungkinkan untuk monetisasi konten videomu. Saat kamu mendapat jumlah penayangan video yang memenuhi kriteria, maka kamu bisa menghasilkan uang dari video YouTube. Oleh karena itu, penting bagimu untuk mengetahui cara meningkatkan peringkat video YouTube-mu di mesin pencarian.
Namun, menggungah video saja tidak cukup untuk mendapat view di YouTube hingga akunmu menjadi akun besar dan mendapat verifikasi dari YouTube serta meraih banyak subscribers/viewers. Pengguna biasanya menciptakan video seperti hiburan, tutorial, tips, atau video niche sejenis, lalu mengunggahnya ke YouTube. Beragam video ini sebaiknya menampilkan konten untuk dan memiliki kualitas yang bagus agar mendapat jumlah penayangan yang memuaskan.
Jika kamu telah mengunggah video di YouTube tapi belum mendapat view, pikirkan lagi alasan mengapa seseorang harus menonton videomu atau seberapa mudah bagi pengguna untuk menemukan videomu di hasil pencarian. Video YouTube juga perlu optimasi SEO untuk mendapat peringkat di hasil pencarian. Kini kita bicara tentang bagaimana mendapat traffic ke video YouTube-mu melalui beberapa tips di bawah ini.
Sebelum membahas tips, pahamilah bahwa YouTube memiliki algoritma sendiri untuk memberi peringkat pada sebuah video. Meski kamu memutuskan untuk membeli traffic YouTube anorganik, ini tidak menjamin videomu akan berada di peringkat lebih tinggi. Salah satu faktor yang dikenal dalam peringkat video YouTube adalah durasi penonton menayangkan video.
Bila pengguna memulai menonton videomu dan berhenti di beberapa detik pertama, kemungkinan peringkat videomu akan turun. Jadi pastikan kamu telah membuat video YouTube yang menarik, lalu jangan lupa gunakan thumbnail yang menarik perhatian agar mendapat lebih banyak CTR (click through rate) dari video terkait dan yang di-embed. Penambahan custom thumbnail ke videomu bisa menghasilkan dampak drastis pada CTR yang nantinya akan menaikkan peringkat videomu.

Tutorial untuk Meningkatkan Peringkat Video Youtube

Judul dan Kata Kunci yang Tepat

Taktik-Agar-Peringkat-Posting-Lebih-Tinggi-Di-Mesin-Pencari-Google-Dengan-Membuat-Konten-Yang-Unik
Judul video adalah nama video yang membuat seseorang tahu apa yang ada di dalamnya. Memilih judul yang cocok dengan isi video akan sangat baik bagi pengunjung dan juga bagi algoritma YouTube untuk SEO. Memberikan judul yang sesuai dengan isi video adalah cara agar videomu bisa memperoleh optimasi SEO.

Deskripsi Video YouTube

Tulis deskripsi tentang isi video. Penjelasan di dua hingga tiga baris pertama sangat berarti untuk mendapat peringkat tinggi di mesin pencari. Berikan deskripsi singkat dalam dua hingga tiga baris yang mencakup tema video dan apa yang ada dalam video.
Selain itu, gunakan frasa kata kunci auto complete di mesin pencari sebagai deskripsi video. Bila kata kunci yang dicari sesuai dalam dua baris pertama deskripsi videomu, maka video akan mendapat peringkat lebih tinggi. Jadi tulis deskripsi videomu dengan tepat agar bisa sesuai dengan keyword pencarian.

Memberi Nama Video Sebelum Diunggah

Setelah kamu mengambil video dan mengeditnya, pastikan kamu sudah memberi nama video dengan format; kata_kunci.mp4. Memberi nama file video dengan fokus pada kata kunci dapat membantu mesin pencari mengenali apa yang ada di dalam video. Pasalnya, mesin pencari tidak bisa melihat ke dalam isi video, yang dapat membantu algoritma mengetahui isi video adalah nama file videomu. Memberi nama serta judul video memudahkan indeks pencarian video dan meletakkannya di peringkat lebih tinggi. Jadi gunakan kata kunci target dalam nama file videomu.
Dewaweb cashback 30%

Gunakan Closed Caption (CC) pada Video YouTube

Gunakan fitur Closed Caption (CC) di YouTube. CC akan menampilkan teksmu pada video yang bisa membantu audiens memahami narasi video dan dapat diterjemahkan ke berbagai bahasa berbeda. Transkrip kurang lebih merupakan naskah yang kamu gunakan saat merencanakan pembuatan video hingga eksekusi pengambilan gambar. Algoritma baru YouTube secara otomatis mentranskrip suara di video menjadi teks yang bisa diaktifkan atau kamu juga bisa menulis manual di closed caption bila video tidak memiliki suara.
Menggunakan CC menjadi cara baru untuk masuk ke indeks mesin pencari karena ada kata kunci yang tertulis di dalamnya. Selain itu, menulis transkrip ke deskripsi video membuat videomu ramah bagi mesin pencari. Kamu juga bisa manfaatkan pelayanan seperti Caption for YouTube untuk menulis caption video yang diunggah ke YouTube.

Penggunaan Tag dan Keyword Research

Tag jadi cara penting lainnya untuk mendapat peringkat di pencarian YouTube, berikut beberapa tips untuk menggunakan tag di video:
  • Buat daftar tag yang spesifik, tulis kata kunci utama. Melakukan ini akan mempermudah algoritma membaca kontenmu.
  • Buat daftar tag umum, tulis kata kunci umum yang sesuai. Misalnya bila kata kunci utama yang kamu gunakan adalah “Shoutmeloud” maka tag umum bisa berupa “tips blogging,” atau “bantuan WordPress.” Kamu bisa gunakan Tubebuddy tool untuk membantu menemukan tag yang tepat untuk digunakan dalam video. Tool ini juga menunjukkan peringkat untuk kata kunci tertentu. Alat ini telah digunakan oleh banyak Youtuber dan sangat direkomendasikan untuk channel YouTube-mu.
  • Juga sertakan tag dengan ejaan yang keliru, misalnya jika kamu menggunakan kata kunci “SEO sesungguhnya” maka juga sertakan “SEO sesungguhnya.” Untuk mengetahui bagaimana orang mencari videomu, periksa di YouTube analytics dan traffic resources.
  • Sertakan bentuk tunggal dan jamak dari tag yang kamu gunakan, misalnya untuk kata kunci “Tattoo Art” maka sertakan juga kata “Tattoo Art” dan pisahkan kata kunci ke tag berbeda seperti “Tattoo” dan “Art.”
  • Sertakan frasa ke tag seperti long tail keyword yang kamu gunakan.
Keyword idea jadi satu bagian penting dari SEO. Kamu tidak bisa menemukan semua kata kunci yang memungkinkan untuk disertakan ke videomu, gunakan Google Display Planner  untuk memperoleh ide untuk penggunaan kata kunci. Pada dasarnya, Google memiliki dua tool sejenis, yaitu Keyword Planner dan Display Planner. Kamu bisa menggunakan Display Planner untuk mendapat kata kunci yang kamu butuhkan.
Display Planner tidak hanya menyarankan berbagai kata kunci, tapi juga menyediakan pengertian dari kata kunci yang dicari. Unduh kumpulan ide ini di file Ms Excel lalu sertakan keyword dan frasa ini ke dalam tags, judul, dan deskripsi videomu. Memiliki keyword target yang sama di judul video, deskripsi, dan tag akan membuat video masuk indeks dan memberinya peringkat dalam mesin pencari.
Selain 5 tips di atas, berikut ini ada beberapa tambahan panduan sebelum kamu mengunggah video di YouTube:
  • Konten video

Area pertama yang orang gagal pahami adalah tentang video yang mereka ciptakan, yaitu bahwa YouTube bukanlah media untuk melakukan kegiatan belanja. Kamu tidak bisa melakukan pembelian di platform media ini. Tak masalah jika kamu menggunakan YouTube untuk menaruh video promosi produk, tapi sebaiknya perbanyak video yang bermanfaat bagi para penontonnya, seperti tutorial atau informasi menarik yang tetap relevan dengan brand atau produkmu.
  • Durasi video

YouTube secara konstan memperbarui algoritma pencarian untuk memberi pengalaman pengguna yang lebih baik. Seringkali, YouTube dengan cepat mengubah algoritmanya untuk mengatasi berbagai kendala tapi beberapa hal berikut memiliki peran penting:
  1. Jumlah komentar pada video.
  2. Durasi dalam format detik yang dihabiskan pengguna untuk menonton video.
  3. Jumlah like pada video.
  4. Berapa kali video dibagikan di media sosial.
  5. Berapa kali video muncul di situs web lain.
Faktor di atas membuat Youtuber menciptakan video lebih baik dengan konten lebih tepat untuk memenuhi permintaan algoritma. Meski tidak ada panduan resmi tentang seberapa panjang durasi pada satu video, buatlah setidaknya video berdurasi 2 menit. Rasionya sederhana, semakin lama pengguna bertahan menonton videomu, akan semakin baik untuk peringkat videomu.
Oleh karena itu, memiliki video dengan durasi lebih panjang akan menambahkan total detik yang dihabiskan pengguna untuk menonton videomu. Intinya, agar penonton tidak beranjak dari videomu, jangan ciptakan konten yang membosankan. Tapi, perhatikan juga proporsi durasi, jangan terlalu singkat dan jangan terlalu lama.
  • Tambahkan internal link ke website-mu

Tugasmu selanjutnya adalah mendekati audiens dan mengarahkan mereka ke website-mu. Website bisa menjadi tempat penyelesaian proses marketing, dengan menarik perhatian mereka, melakukan penjualan, mengklik iklan, dan sebagainya.
Setelah menambahkan link, kamu perlu mengoptimasi deskripsi video. Ini jadi area lain bagi YouTube untuk menemukan sinyal mengenai isi videomu. Berikut beberapa tips untuk optimasi deskripsi videomu:
  1. Setidaknya tulis konten dengan jumlah 200 kata.
  2. Jangan gunakan konten duplikat. Ini berarti tiap video yang akan kamu unggah memerlukan deskripsi berbeda.
  3. Jangan gunakan kata kunci dengan jumlah berlebihan. Ada risiko penalti untuk penggunaan kata kunci yang berlebihan.

Simpulan

Setelah mengetahui cara agar peringkat videomu di YouTube lebih tinggi di mesin pencari, pada akhirnya, semua kembali pada dirimu sendiri mengenai makna video yang menarik. Ketika kamu mengerjakan video tutorial, tetaplah fokus pada target audiens, dan persiapkan naskah yang ditargetkan untuk memberikan informasi pada audiens. Pastikan kamu juga meminta para penonton untuk menyukai dan membagikan video tersebut, serta arahkan mereka untuk mengakses website produkmu.
Satu hal lagi yang harus kamu pastikan adalah kesiapan website-mu untuk menerima kunjungan. Ketika kamu menggunakan website untuk memajang produk atau menaruh video iklan di website, biasanya website-mu akan menerima beban berlebih yang bisa mengganggu performa website saat ditampilkan. Tapi, kamu bisa menanganinya dengan menggunakan cloud hosting berkualitas yang bisa menjamin website-mu anti lelet dan aman sehingga bisa diandalkan.
Salah satu tips SEO YouTube yang baik untuk blogger adalah embed video dalam postingan blog, karena ini bisa membantumu mendapat lebih banyak view. YouTube merupakan platform yang sangat berpengaruh dan bisa menghasilkan banyak traffic ke website-mu. Ikuti langkah sederhana yang telah dijelaskan di atas dan lihat hasilnya pada peringkat videomu di YouTube.
LihatTutupKomentar