Kelebihan dan Kekurangan Lenovo ThinkPad X240



Lenovo ThinkPad X240 adalah notebook yang dirilis dengan harga Rp. 16.489.000 dan menghadirkan spesifikasi yang menurut Saya masuk kategori middle-end karena menggunakan prosesor minimal Intel Core i5. Meskipun menggunakan prosesor kelas menengah, namun kelebihan utama Lenovo ThinkPad X240 adalah dari sisi daya tahan baterai. Sedangkan kekurangan utama Lenovo ThinkPad X240 adalah harganya yang lumayan tinggi.

Kelebihan Lenovo ThinkPad X240 yang pertama adalah layarnya yang berukuran ‘hanya’ 12,5″, namun sangat jernih karena menggunakan teknologi IPS. Selain itu, meskipun menggunakan kartu grafis onboard dari Intel HD Graphics 4400 nyatanya kemampuan kartu grafis ini tidak bisa dianggap remeh, Anda masih bisa memainkan beberapa game HD dengan laptop ini, seperti Assassin’s Creed Rogue, Battlefield 4, Crysis 3, Grand Theft Auto 5, dan lain-lain.

Keunggulan Lenovo ThinkPad X240 selanjutnya adalah daya tahan baterai yang mengagumkan. Beberapa pengujian menunjukkan bahwa baterai 6 cells yang dimiliki oleh laptop ini mampu bertahan selama lebih dari 20 jam. Tentu ini menjadi salah satu notebook dengan baterai paling tahan lama.

Kelebihan notebook Lenovo ThinkPad X240 selanjutnya adalah ia sangat ringan saat ditenteng karena beratnya hanya 1,3 Kg. Hal ini sangat dipengaruhi oleh absennya drive optik dan layarnya yang berukuran 12,5″. Selain itu, keboardnya juga sangat nyaman digunakan dan dibekali dengan lampu backlit yang cantik.

Kekurangan Lenovo ThinkPad X240 yang paling utama adalah harganya yang mencapai lebih dari 15 juta. Menurut Saya, harga ini masih berada diatas kompetitor yang membekali notebook mereka dengan kartu grafis yang memiliki dedicated VRAM dan SSD namun harga hampir setara.

Kelemahan Lenovo ThinkPad X240 selanjutnya adalahtombol touchpad yang tidak dilengkapi dengan dengan tombol klik kanan-kiri. Bagi Anda yang terbiasa menggunakan touchpad maupun mouse konvensional dengan tombol, Anda tentu harus membiasakan penggunaan Lenovo ThinkPad X240 ini karena bentuk touchpadnya yang agak ‘tak umum’. Berikut spesifikasi lengkap notebook Lenovo ThinkPad X240.

Kelebihan Lenovo ThinkPad X240

Baterai hotswap
Daya tahanbaterai lama
Keyboard nyaman dan dilengkapi backlit
Hening saat digunakan
Dilengkapi modul LTE
Layar terang (IPS)
Ringan ditenteng

Kekurangan Lenovo ThinkPad X240

Harga agak mahal
Resolusi masih 1366×768
Tidak dilengkapi tombol touchpad
Kualitas speaker kurang baik
Belum menggunakan SSD
LihatTutupKomentar